AKBP Lilik Ardiansyah Lakukan Pengecekan Ruang Tahanan Mapolres Purwakarta

    AKBP Lilik Ardiansyah Lakukan Pengecekan Ruang Tahanan Mapolres Purwakarta
      PURWAKARTA - Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah melakukan pengecekan ruang tahanan di Mapolres Purwakarta. Hal itu dilakukan untuk memastikan keamanan di ruang tahanan, Senin, 21 Oktober 2024. Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah menjelaskan, pemeriksaan meliputi kebersihan, fasilitas ruang tahanan seperti kondisi toilet memeriksa CCTV maupun pintu untuk memastikan kondisi ruang tahanan yang layak. "Kami memastikan tahanan tidak dapat melarikan diri dan tidak terjadi gangguan keamanan di ruang tahanan, " ujar pria yang akrab disapa Lilik itu.  Kapolres memberikan apresiasi kepada para petugas jaga tahanan yang telah menjaga ruang tahanan dengan baik. Ia menambahkan, kegiatan ini merupakan bagian dari langkah preventif untuk memastikan keamanan dan ketertiban di dalam ruang tahanan. "Keamanan ruang tahanan adalah prioritas kami. Kami ingin memastikan bahwa semua tahanan dalam pengawasan yang ketat dan tidak ada barang-barang terlarang yang dapat digunakan untuk melarikan diri, ” tegasnya.  Lilik juga menekankan kepada personel yang bertugas jaga tahanan agar meningkatkan kewaspadaan, kemudian lakukan pengecekan dan kontrol tahanan setiap saat, jaga kebersihan serta perhatikan kesehatan para tahanan. "Polres Purwakarta berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya termasuk ruang tahanan. Ruang tahanan di Mapolres Purwakarta dalam kondisi baik dan fasilitas yang disediakan untuk para tahanan juga memadai, " pungkasnya.

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Anak Dibawah Umur Terjaring Operasi Zebra...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polres Purwakarta Hadiri...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rakorwas Inspektorat TNI-Kemhan 2024: Perkuat Sinergitas untuk Mewujudkan TNI yang PRIMA

    Tags