Penjabaran Progam Presisi Kapolri, AKBP Lilik Ardhiansyah Luncurkan Jargon Polres Purwakarta HADE

    Penjabaran Progam Presisi Kapolri, AKBP Lilik Ardhiansyah Luncurkan Jargon Polres Purwakarta HADE

    PURWAKARTA - Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansya memperkenalkan Semboyan baru untuk Polres Purwakarta yang akan digaungkannya kepada jajarannya dalam menjaga Kamtibmas. Semboyan tersebut adalah  HADE.

    Lebih dari sekadar kata, Semboyan HADE juga merupakan akronim dari Humanis, Antisipatif, Dedikatif, dan Etika. Masing-masing kata memiliki arti dan penjabaran yang luas dan wajib dijalankan oleh setiap anggota Polres Purwakarta.

    "Betul, saya sudah meluncurkan sebuah Semboyan baru yaitu Polres Purwakarta HADE. HADE dalam bahasa sunda itu artinya bagus, baik dan benar. Istilah HADE akan menjadi lebih familiar dan mudah untuk diingat namun memiliki makna yang dalam untuk menjadikan Polres Purwakarta menjadi lebih bersemangat dalam melayani masyarakat dan ini juga merupakan penjabaran Progam Presisi Bapak Kapolri, " ucap pria yang akrab disapa Lilik itu, pada Kamis, 25 Juli 2024.

    Kapolres menyebut, semboyan baru ini juga sebagai bentuk spirit dan semangat baru bagi seluruh Anggota Polres Purwakarta untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Purwakarta.

    Lilik menambahkan bahwa masing-masing gabungan kata tersebut memilik arti dan makna agar bisa lebih mudah dan dingat dan dapat diimplementasikan oleh semua anggota.

    "Humanis yakni Polres Purwakarta mengutamakan pendekatan yang manusiawi dalam pelayanan publik. Berempati, penuh kasih sayang, dan peduli terhadap warga, memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, " ucapnya.

    Kemudian Antisipatif, lanjut dia, Polres Purwakarta akan selalu siap dan tanggap dalam menghadapi segala situasi. Proaktif dalam mengidentifikasi dan mencegah potensi ancaman atau masalah sebelum terjadi.

    "Lalu Dedikatif, yakni Polres Purwakarta bekerja keras dengan penuh komitmen dan dedikasi tinggi. Menunjukkan integritas dan profesionalisme dalam setiap tindakan untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya, " tutur perwira Polri yang terkenal murah senyum itu.

    Terakhir Etika, kata Lilik, Polres Purwakarta akan menjunjung tinggi etika dan moralitas dalam setiap tindakan dan keputusan. Berperilaku jujur, adil, serta bertanggung jawab dalam menjalankan tugas kepolisian.

    "Kata HADE ini semua yang kita lakukan adalah untuk sebesar-besarnya kepentingan masyarakat dan dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, ” imbuh Lilik.

    Alumni Akpol 2005 itu menambahkan, secara internal bagi anggota Polres Purwakarta dan Polsek jajaran, semboyan baru ini diharapkan menjadi spirit baru untuk mendorong semangat kerja anggota. Semboyan ini juga bisa menjadi pedoman dalam menunaikan setiap tugas yang menjadi tanggungjawabnya.

    "Kami berharap kepada seluruh anggota Polres Purwakarta bisa selalu kompak dan menjaga nama baik institusi Polri serta dapat memberikan pelayanan, perlindungan pengayom yang baik kepada masyarakat serta menjaga keamanan wilayah. Mari kita laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Jangan ada pelanggaran sekecil apapun. Demi dan untuk masyarakat, bangsa dan negara. Dari Purwakarta untuk Indonesia, ” pungkas AKBP Lilik.

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Dialogis, Cara Polres Purwakarta...

    Artikel Berikutnya

    Melalui Virtual, Polres Purwakarta Ikuti...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pusterad Raih Juara Umum Kejurnas Judo Kasad CUP XV 2024

    Tags